Gambaran Pandangan hidup Menuju Masa Depan


Masa depan ialah sebuah bagian dari kesuksesan, sementara kesuksesan adalah suatu nikmat tersendiri yang timbul dari suatu kegiatan maupun suatu aktivitas, jadi sebenarnya, apa itu kesuksesan? Kesuksesan ialah sesuatu keberhasilan dalam mengerjakan sesuatu hal hal tersebut dapat menimbulkan kepuasan bahkan hal tersebut dapat memenuhi hasrat setiap orang yang melakukan maupun orang yang terlibat di dalamnya saat kejadian itu terjadi. Begitulah pandangan seseorang di masa depan untuk hidup sebagai seseorang yang sukses
Pertanyaan yang sering timbul ialah :




“Bagai Mana Caranya Menjadi Sukses ? ”

  
Jawabanya ialah :


“Just-do-it”

Sering kali seseorang berkata “kesuksesan ialah apabila seseorang dapat meraih posisi tertinggi dan memenuhi segala sesuatu kebutuhan di dalam hidup” itulah kata banyak orang sementara yang lain berkata “entahlah, kalau kesuksesan adalah memenuhi segala kebutuhan, apakah saat seseorang memenuhi salah satu kebutuhan seseorang dapat di katakan suatu gagal?” hal tersebut terkadang ialah suatu kebenaran.

Dalam contoh kasus :

Seseorang pria berencara untuk mendapatkan nilai bagus di setiap pelajaran yang akan diujikan suatu ketika hasil ujian dari seseorang tersebut salah satu nya mendapatkan nilai yang sangat buruk

Apakah orang tersebut dapat di kategorikan sebagai seseorang yang gagal?
Jawabanya tidak, hal tersebut di karnakan tidak semua hal yang di rencarakan seseorang belum tentu berhasil, sering kali terjadi kegagalan kecil yang menyebabkan seseorang tersebut  merasa dirinya gagal dalam mencapai tujuanya, walaupun sebenarnya hanya sebagian kecil dari tujuan tersebut.

Kesuksesan terdiri dari beberapa hal diantaranya :

Jangan membuat penghalang


Sering kali saat seseorang dapat melakukan sesuatu, mereka menempatkan dirinya pada suatu keadaan dimana mereka berfikir “itu terlalu sulit” hal tersebut menyebabkan otak mereka berkerja dan membuat pola fikir yang menjadikan segala sesuatu hal terasa demikian, walau kenyataanya tidak seperti itu.

Berfikir positif dan konsentrasi ialah jawaban pemecahan masalah tersebut.




Jangan remehkan segala sesuatu keadaan

Seringkali saat seseorang melakukan sesuatu, mereka sering menargetkan hal tersebut jauh di atas
 kemampuanya, tanpa di sadari beribu kesempatan yang kecil terlewat begitu saja di hadapan mereka seperti cerita seorang petani dengan seekor ulat.

Suatu ketika seseorang petani menemukan seekor ulat tengah memakan daun yang tumbuh di pekarangan rumahnya, tanpa berfikirpanjang iapun segera mengambil sebuah sandal dan lalu menghampiri ulat tersebut, sejenak petani itu berfikir betapa kasihannya apabila ulat tersebut dibunuhnya saat itu lalu petani tersebut membawanya pulang kerumahnya dan memberi makannya setiap hari nya.

Suatu ketika saat musim berkembang biak banyak ulat yang berkembang biak dan tengah melakukan fotosintesis di pekarangan rumahnya, petanipun kesal dan menyirami sebagian ulat dan kepompong tesebut dengan  sebuah air panas sehingga ulat dan kepompong tesebut mati  Petani itu pun memunguti ulat dan kepompong tersebut untuk membuangnya, alangkah terkejutnya petani tersebut ketika memegang kepompong tersebut, serat – serat yang membungkus ulat tersebut sangatlah halus sehingga petanipun berencana untuk membuat sebuah toko baju yang terbuat dari benang ulat sutra, dan petani tersebut pun memiliki sebuah rumah dan dapat memenuhi segala kebutuhannya hingga sekarang.

Begitulah kesuksesan, terkadang datang dari hal – hal yang terkecil pun dapat mengubah masa depan seseorang.

Cobalah beberapa kegagal sebelum sukses


Dalam kehidupan seseorang akan dapat menghindari sesuatu apabila hal tersebut terjadi  lebih dari 2x hal tersebut di karnakan seseorang akan belajar daris setiap kesalahan yang mereka buat, untuk meraih kesuksesan di masadepan seseorang dapat berusaha dan mencoba memahami kegagalan agar dapat menghindari hal tersebut.

Jadilah seseorang yang berbeda



Suatu yang berbeda dan menarik pasti akan membuat setiap mata yang  melihatnya akan mendekat begitulah kehidupan, saat seseorang berfikir untuk membuat sesuatu yang biasa, dan anda adalah anggota dari orang tersebut apakah yang anda lakukan, membuat hal yang biasa atau membuat sesuatu yang berbeda dengan sedikit resiko dengan kemampuan yang anda miliki, tentunya anda harus selama hal tersebut masih dalam batas kemampuan anda kenapa tidak?.